Dengan sedikit kreativitas, Anda bisa tampil lebih chic di tempat kerja. Sematkanlah aksesori cantik yang sesuai dan melangkahlah dengan penuh percaya diri. Gaya preppy girl juga bisa menjadi inspirasi busana kerja. Padankan rok hitam A-line, kemeja putih, dan sweater merah marun. Pilihan lain, kardigan oranye, tank top, dan celana abu-abu.Rok A-line akan memberi kesan feminin. Pilih warna netral, sehingga mudah dipadukan dengan koleksi busana yang lain.
Kemeja putih dan motif garis yang sebetulnya terkesan "datar" akan lebih atraktif dengan padanan rok tweed selutut. Aksen pita dan permainan motif minimalis pada rok terlihat chic dan modern.Untuk gaya maskulin, pilih setelan blazer dan celana abu-abu dengan blus motif bunga aksen renda. Sebaliknya, kenakan blus pink aksen ruffles bersama rok hitam bergaris untuk memperoleh kesan feminin.
Tips :
- Koleksi penting yang harus dimiliki untuk busana kerja adalah blazer, celana panjang/ rok, dan blus. Pilih yang kualitas jahitannya baik dan berwarna netral. Dengan demikian bisa mudah dipadu-padankan agar penampilan tidak membosankan.
- Bagi yang bertubuh besar, pilih rok berpotongan lurus 7/8 dengan belahan di bagian belakang atau pada salah satu sisinya. Rok model ini akan menyembunyikan bagian paha dan betis yang cenderung besar.
- Jangan memaksa mengenakan blus terlalu ketat. Untuk tubuh besar, sebaiknya memakai
blus dengan potongan kemeja dengan ukuran yang sesuai.
- Tambahkan aksesori dalam warna-warna cerah agar penampilan tampak lebih dinamis.
Sumber: TabloidNova
Kemeja putih dan motif garis yang sebetulnya terkesan "datar" akan lebih atraktif dengan padanan rok tweed selutut. Aksen pita dan permainan motif minimalis pada rok terlihat chic dan modern.Untuk gaya maskulin, pilih setelan blazer dan celana abu-abu dengan blus motif bunga aksen renda. Sebaliknya, kenakan blus pink aksen ruffles bersama rok hitam bergaris untuk memperoleh kesan feminin.
Tips :
- Koleksi penting yang harus dimiliki untuk busana kerja adalah blazer, celana panjang/ rok, dan blus. Pilih yang kualitas jahitannya baik dan berwarna netral. Dengan demikian bisa mudah dipadu-padankan agar penampilan tidak membosankan.
- Bagi yang bertubuh besar, pilih rok berpotongan lurus 7/8 dengan belahan di bagian belakang atau pada salah satu sisinya. Rok model ini akan menyembunyikan bagian paha dan betis yang cenderung besar.
- Jangan memaksa mengenakan blus terlalu ketat. Untuk tubuh besar, sebaiknya memakai
blus dengan potongan kemeja dengan ukuran yang sesuai.
- Tambahkan aksesori dalam warna-warna cerah agar penampilan tampak lebih dinamis.
Sumber: TabloidNova
0 komentar:
Posting Komentar